TANAMAN HIAS AIR

Tanaman Hias Air

Water Poppy

Water poppy atau Hydrocleys nymphoides termasuk tanaman yang rajin berbunga sepanjang tahun (perrennial). Di kolam sering dipakai sebagai cover ground. Namun bisa tampil cantik dalam wadah gerabah sebagai penghias halaman rumah. Tanaman famili Limnocharitaceae ini memiliki diameter bunga antara 3-5 cm. Tersusun dari 3 mahkota bunga yang berwarna kuning lembut. Bunga muncul dari ketiak daun yang berbentuk oval agak bulat. Bunganya hanya mekar sehari kemudian rontok.
Image
Bila diraba permukaan daun yang hijau tua mengkilap ini seperti berdaging. Seluruh bagian water poppy mampu mengapung di permukaan air seperti halnya kangkung air. Akarnya menjalar keluar dari buku-buku batang. Dengan demikian bisa diperbanyak dengan memotong bagian ruas batang dan ditancapkan kedalam lumpur.
Water poppy membutuhkan sinar matahari penuh sepanjang hari supaya subur dan rajin berbunga

Enceng Gondok

Image
Di Indonesia, tanaman air ini dikenal dengan nama enceng gondok. Awalnya didatangkan dari Brasil oleh orang-orang Belanda sebagai tanaman hias. Tanaman yang mampu berkembang pesat ini kemudian dianggap sebagai gulma air. Namun saat ini banyak dimanfaatkan sebagai filter air dari polusi logam-logam berat. Bahkan sudah dimanfaatkan sebagai bahan kerajinan tangan dan pakan ternak.
Bunga tanaman ini tampil eksotis dengan warna ungu muda yang tersusun dalam malai dan hanya mekar untuk sehari saja. Biasanya terdiri dari 4-6 kuntum tiap tangkainya. Daunnya berbentuk bundar dengan ujung agak meruncing, warnanya hijau cerah dan permukaannya diselimuti lapisan lilin. Bentuk tangkai enceng gondok menggelembung karena berisi rongga udara yang berfungsi sekaligus sebagai alat pemengapung di air. Akarnya menggantung dan berambut, tumbuh memanjang dalam air.

Typha Latifolia

Bunga tanaman ini sering ditemukan pada penjual bunga potong, di penjual tanaman hias ini disebut tipa dan populer dengan nama stok.
Image
Typha latifolia atau Cat Tail/Stok termasuk tanaman air berbentuk rumpun dari keluarga Thypaceae. Bunga betina berbentuk silindris berwarna coklat mirip ekor kucing. Bunga jantan yang bentuknya juga sama terletak diatas bunga betina dengan ukuran lebih kecil. Bila serbuk sari bunga jantan jatuh di bunga betina yang sudah matang akan terjadi penyerbukan secara alami.
Panjang bunga sekitar 15-20 cm, tumbuh lurus di ujung tangkai yang panjang. Karena sosoknya yang tinggi, sekitar 1,5-2,5 meter, banyak dipakai sebagai background kolam taman. Daunnya ramping menyerupai pita, tumbuh tinggi sejajar dengan tangkai. Bunganya juga dipakai sebagai pelengkap rangkaian bunga segar untuk menambah kesan alami.

Pontederia Cordata

Tanaman ini disebut juga pickerel rush, tanaman ini berbunga sepanjang tahun dan mencapai tinggi kira-kira 1 meter lebih. Tangkainya panjang menopang daun yang menyerupai hati tapi memanjang 25 cm. Setiap tangkai tanaman sedikitnya memiliki 2-4 helai daun. Bunganya sangat indah. Warnanya biru keunguan kecil-kecil berkerumun dalam tandan pada tangkai yang menjulang.
Image
Pontederia butuh sinar matahari sejak pagi hari hingga pukul 13.00. Perhatikan pula lingkungan tanaman. BIla terlampau lembab, tangkai dan daunnya dapat terserang kutu hitam.
Tanaman ini tumbuh merumpun. Dari tanaman induk akan muncul tunas-tunas tanaman baru dan seterusnya beranak pinak.
Sebaiknya tanaman yang sudah selesai berbunga dipotong agar tanaman baru tumbuh lebih cepat.

Melati Air

Water Dop - Echinodorus paleafolius Image
Bunganya berwarna putih tumbuh berderet pada tangkai yang panjang dalam jumlah beberapa kuntum. Setelah mekar di pagi hari secara bergantian, bunga melati air akan menguncup. Biasanya dari bekas-bekas bunga itu tumbuh tunas-tunas tanaman kecil yang kemudian dapat dipisahkan sebagai tanaman baru.
Daun melati air agak kaku, permukaan dan bagian bawah daun ditumbuhi bulu-bulu yang kasar.
Pada jenis tanaman ini terdapat tiga macam bentuk daun yang sering dijumpai, yakni bulat besar, lonjong besar, dan lonjong kecil. Masing-masing memiliki bunga serupa, namun dengan ukuran yang berbeda. Tanaman jenis ini tidak tahan sinar matahari sepanjang hari. Jika daunnya menjadi berwarna kekuning-kuningan, sebaiknya dipindahkan ke tempat yang sedikit teduh.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar